BARABAI – Ketua Pansus II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), H Tajuddin Noor, sampaikan rekomendasi DPRD HST terhadap laporan pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2013, pada Rapat paripurna penyampaian Laporan Panitia Khusus DPRD terhadap hasil  pembahasan Rancangan Peraturan Daerah tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Kabupaten HST tahun anggaran 2013. Di Gedung DPRD HST (11/8/2014).
Menurutnya, pemerintah daerah yang telah meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) diharapkan dapat mempertahankannya dengan tidak adanya temuan-temuan penyimpangan anggaran dan selalu berpijak pada peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Namun pemda jangan terlalu  bernafsu untuk mengejar Adipura dan WTP tapi tingkatkanlah pelayanan kepada masyarakat, tingkatkan pendapatan masyarakat dan bina masyarakat kecil, dengan berpijak pada aturan yang berlaku, maka insya Allah Adipura dan WTP akan diraih dengan sendirinya di HST,” katanya.
Lebih lanjut, ia memaparkan dari hasil kerja pansus I,II dan III DPRD HST terhadap laporan pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD 2013, dapat memberikan catatan-catatan yang diantaranya bagi SKPD, badan, bagian dan kecamatan agar segera menyerahkan laporan kerjanya.
“Pemda juga harus cepat dan cermat sesuai aturan yang berlaku untuk menindaklanjuti catata-catatan dari Pansus I,II dan III DPRD HST, tegakkan Perda sesuai dengan harapan masyarakat, serta sinkronisasi antar SKPD harus ditingkatkan,” paparnya.
Pada kesempatan itu, Bupati HST Dr H Harun Nurasid menyampaikan berkenaan dengan masukan-masukan  maupun beberapa catatan yang disampaikan tadi akan menjadi perhatian kami.
“kami bertekad akan melaksanakan perbaikan dan penyempurnaan pada tahun 2014 ini terhadap hal-hal yang belum dapat memuaskan kita bersama, sehingga pelaksanaan APBD Tahun 2014 lebih baik disbanding tahun sebelumnya,” kata Harun.
Selain itu, orang nomor satu di Bumi Murakata mengucapkan terima kasih yang sebesar-sebesarnya kepada seluruh lapisan masyarakat HST terlebih kepada pimpinan dan anggota DPRD HST dan rekan anggota FKPD serta lebaga dan organisasi kemasyarakatan terkait yang selama ini telah membantu pemda sehingga tahun 2013 kita mendapatkan beberapa penghargaan dan prestasi yang cukup membanggakan.
“Diantaranya adalah opini BPK atas laporan keuangan pemkab HST tahun 2013 yaitu predikat WTP serta diraihnya piala Adipura untuk kategori kota kecil pada tahun 2014 ini,” ungkapnya. (AdvHumHST)