TANJUNG – Salah satu rangkaian kegiatan memeriahkan hari jadi kabupaten Tabalong ke-49 tahun 2014 ini adalah kegiatan kejuaraan atletik antar pelajar SMP/SMA sederajat se kabupaten Tabalong yang dibuka secara resmi oleh Bupati Tabalong H.Anang Syakhfiani pada Selasa (11/11) di halaman Pendopo Bersinar.
Hadir dalam pembukaan tersebut unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), para Kepala SKPD, ketua Umum Pengprov Pasi Kalimantan Selatan beserta rombongan dan beberapa perwakilan pimpinan perusahaan.
Bupati Tabalong H.Anang Syakhfiani dalam sambutannya atas nama pemerintah kabupaten Tabalong ia menyambut baik dan mengapresiasi terselenggaranya kejuaraan atletik antar pelajar SMP/SMA, karena kejuaraan tersebut memiliki makna strategis, terutama apabila dikaitkan dengan rencana pergelaran even besar berskala propinsi, yaitu Pekan Olahraga Propinsi (Porprop) Kalimantan Selatan pada tahun 2017 mendatang.
Bupati menambahkan atletik adalah gabungan dari beberapa jenis olahraga olahraga yang secara garis besar dapat dikelompokkan menjadi tiga kelompok besar yaitu lari, lempar dan lompat. Kata atletik berasal dari bahasa Yunani yaitu Atlon yang berarti kontes. Atletik merupakan cabang olahraga yang paling tua di dunia dan telah diperlombakan pada olimpiade pertama pada tahun 776 SM dengan lomba lari sebagai satu-satunya cabang yang diperlombakan.
Pada tahun 1896 Atletik masuk didalam Olimpiade modern dan untuk pertama kalinya wanita diperbolehkan berpartisipasi di ajang olimpiade tersebut. Dewasa ini Atletik telah mengalami proses modernisasi, cabang-cabang olahraga yang ada didalam induknya olahraga ini juga telah banyak mengalami pengembangan dan penyempurnaan.
Di even Porprov yang kurang lebih akan dihelat dua tahun mendatang, atletik dengan seluruh cabangnya, besar kemungkinan akan turut mewearnai even tersebut. Oleh karena itu, sejak digelarnya kejuaraan atletik ini semua pihak yang terlibat didalamnya diharapkan mampu berperan aktif, mempersiapkan atlet-atlet handal yang diproyeksikan untuk diikutsertakan, sekaligus mampu berprestasi dieven Porprov nanti.
Sementara itu Ketua Umum Koni Kabupaten Tabalong H.Noorhasani dalam sambutannya menjelaskan maksud dan tujuan kegiatan kejuaraan adalah merupakan suatu kegiatan positif yang sangat kami dukung karena hal ini merupakan kalender dari pengurus Pasi kabupaten Tabalong untuk mencari bibit-bibit atlet berbakat dalam upaya pembinaan prestasi atlet, dimana selama ini atlet-atlet khusus cabang olahraga atletik sudah banyak yang mencapai usia tua maka perlu adanya pencarian bibit-bibit baru daru usia dini. (metro7/via)