TAMIANG LAYANG – Berbagai macam program pembangunan telah dilaksanakan untuk kemajuan pembangunan Desa, seperti pada APBDES tahun 2016. Desa Simpang Bangkuang mendapatkan anggaran sebesar Rp. 835 juta, sedangkan pada APBDES tahun 2017 ini, meningkat menjadi kurang lebih di atas 1 milyar, sehingga dengan meningkatnya anggaran tentunya meningkat juga pembangunan.
Pj Kades Simpang Bangkuang Kecamatan Paku Kabupaten Barito Timur. Edianto ketika ditemui Metro7 dikantor desa belum lama tadi mengatakan, memang pelaksanaan kegiatan pemasangan keramik dan pengecetan pada ruang balai Desa merupakan program dan pembangunan lanjutan pada tahun anggaran 2016 kemarin yang di anggarkan melalui ADD.
“Selain pada rehap balai desa, kita juga pada anggaran tahun 2017 ini, akan melakukan rehap kantor Desa, khususnya depan kantor Desa akan kita tata dengan membuat pagar disekeliling depan kantor Desa dan pembenahan wajah kantor Desa agar terlihan rapi serta tertata dengan baik agar benar-benar berupa kantor,”jelas Edianto.
Dia juga berharap sebelum masa jabatannya habis sebagai PJ Kades Simpang Bangkuang. Kantor dan Balai Desa sudah rapi dan selesai, karena Balai Desa merupakan wadah untuk kegiatan pertemuan dengan warga masyarakat dalam membahas berbagai macam program pembangunan.
Sedangakan kantor Desa sebagai tempat pelayanan untuk warga masyarakat dalam hal kepentingan warga dalam berurusan, pungkas. (metro7/all)