METRO.CO.ID, Paringin – Memeriahkan pergantian tahun baru Islam 1 Muharam 1439 Hijriyah, DPD KNPI Kabupaten Balangan melaksanakan sejumlah kegiatan Islami se Kecamatan Tebing Tinggi.
Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari yaitu dari Rabu (20/9) dan Kamis (21/9) kemarin tersebut, melibatkan para santri TKA se Kecamatan Tebing Tinggi.
Ketua DPD KNPI Balangan, Nurdian Wahyudi mengagakan, ada beberapa lomba Islami yang dilaksanakan, di antaranya yaitu lomba azan, tilawah, tartil, ceramah, puisi dan busana muslim.
Dikatakan Nurdian, alasan kegiatan ini dilaksanakan di Tebing Tinggi, supaya keberadaan KNPI dikenal masyarakat hingga ke tingkat kecamatan dan desa.
“Selain itu juga, untuk memancing bermunculannya SDM qari/qariah handal di kecamatan ini, karena selama ini kontingen Tebing tinggi kurang bicara banyak di ajang MTQ,” imbuhnya.
Terlepas dari itu, Nurdian menegaskan bahwa pergerakan KNPI Balangan akan merambah ke segala bidang yang berhubungan dengan pemuda, baik itu kesenian, budaya, olahraga dan lainnya. (Metro7)

Baca Juga : Tabalong Targerkan 5000 Hektar Sawah Tadah Hujan