METRO7.CO.ID, Tanjung – Apel gabungan yang rutin dilaksanakan setiap hari Senin oleh Pemkab Tabalong, menjadi berbeda dari biasanya pada Senin (25/9/2017) karena diawali dengan pembacaan sinopsis buku Panglima Dambung yang langsung dibacakan oleh Bupati Tabalong.
Dalam Amanatnya, Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani menyampaikan, apel yang dilaksanakan pada kali ini sekaligus peluncuran buku Panglima Dambung yang ditulis oleh Ahmad Tajudin Noor alias Udin Baco yang merupakan salah satu penulis Kalsel kelahiran Tabalong.
Dari peluncuran buku ini, menurut Bupati Anang, menandakan jika buku ini bisa terbit, karena kemampuan dan produktif sang penulis dalam menulis buku , dan juga puisi – puisi.
Selain itu, Bupati menghimbau, kepada peserta apel , bahwa menulis itu bukan pekerjaan yang mudah, baik itu menulis buku, menulis telahaan staf , menulis naskah, surat dinas. Ini karena masih banyak dalam menulis telaahan staf, dan naskah surat dinas yang tidak sesuai dengan maksud dan tujuannya.
“Budayakan lah menulis ,tidak hanya buku tapi menulis yang lain juga,” pesannya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Anang juga menyampaikan bahwa, Kabupaten Tabalong akan menjadi tuan rumah peringatan hari ulang tahun Persatuan Werdatama Republik Indonesaia , (PWRI) Se- Kal sel pada hari Selasa (26/9/2017) besok.
Dalam kegiatan tersebut, menurut Bupati, nantinya akan ada ramah tamah dan dan dilanjutkan dengan jalan santai, dan acara puncaknya sendiri akan dilaksanakan di gedung Seraba Kawa, yang akan dihadiri oleh Gubernur Kalsel.
“Ini pertama kalinya kegiatan Ulang tahun PWRI ini dilaksanakan diluar ibu kota provinsi yang dihadiri oleh seorang Gubernur. PWRI sendiri merupakan Wadah atau tempat berhimpun yang disiapkan untuk PNS pada saat pensiun,” pungkasnya. (Metro7)