METRO7.CO.ID, Amuntai – Mengawali dalam menjalankan tugas pertama sebagai sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten HSU periode 2017-2022, Bupati HSU H Abdul Wahid menyampaikan prestasi dan keberhasilan dalam memimpin lima tahun sebelumnya 2014-2017 pada acara rapat Paripurna Istimewa DPRD Dalam rangka penyampaian pidato pertama di Aula KH DR Idham Khalid, Senin (23/10/17).
Rapat Paripurna istimewa ini langsung di pimpin Ketua DPRD H Sahrujani, Wakil Ketua H Farurahman dan Mawardi beserta anggota DPRD dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), Ulama dan Habib dan kepala SKPD, Camat dan Kepala Desa se Kabupaten HSU.
Wahid mengajak semua untuk menghilangkan perbedaan, karena sudah berlalu masa pemilihan, ayo bersama untuk membangun kabupaten HSU agar lebih maju.
Selama lima tahun, ini kata Wahid, masyarakat bisa melihat pembangunan jalan dan jembatan sertalainnya, yang dapat dirasakan masyarakat.
“Sejak tahun 2013-2017 pembangunan jalan dan jembatan sebanyak 152, dengan rincian jalan 124, jembatan 28 buah dengan rincian dana mencapai Rp 415.453.093.000,” bebernya.
Untuk bidang pendidikan, lanjut dia, program yang dijalankan dapat mencegah anak putus sekolah, dengan diberikan beasiswa berupa sepeda dan klotok, dari 2013-2017 sebanyak 1.505 buah sepeda diberikan kepada siswa kurang mampu.
Bidang kemiskinan, juga berhasil menurunkan angka kemiskinan dari 15.940 jiwa 7,07 persen tahun 2015 menjadi 15,380 jiwa 6,76 persen di tahun 2016.
“IPM kita juga mengalami peningkatan setiap tahun, dari 62,49 tahun 2015 meningkat menjadi 63,38 tahun 2016,” bebernya Wahid
Selain itu, sebutnya Wahid, bidang pelayanan kesehatan, dapat menekan angka kematian ibu dan balita melalui jampersal. Untuk lima tahun kedepan ujarnya Wahid, akan meningkat penyelenggaraan pemerintah yang transparan dan akutabel. “Ada 21 program yang akan dijalankan di periode lima tahun kedepan untuk kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat HSU,” pungkasnya. (Metro7/Yusuf).