METRO7.CO.ID, Tanjung – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA) menggelar Forum Lintas Perangkat Daerah dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Kabupaten Tabalong tahun 2019 mendatang.

Acara yang berlangsung di gedung pusat informasi pembangunan Jalan Penghulu Rasyid Tanjung, Senin (15/1/2018) langsung dihadiri Sekretaris Daerah (Sekda) H Abdul Muthalib Sangaji yang sekaligus memberikan arahan terkait untuk memantapkan RKPD ini.

Dalam arahannya Sekda Abdul Muthalib Sangaji, meminta kepada semua Kepala SKPD maupun para ASN yang mengemban tugas dibidang perencanaan agar lebih memantapkan kualitas perencanaan yang dibuat masing-masing SKPD.

“Perencanaan harus dibuat tepat ,kemudian perlu peningkatan produk-produk unggulan daerah yang inovatif , dan peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui pengurangan angka pengangguran dan pengurangan angka kemiskinan, semua perlu inovasi dan kreatif yang kelihatan,” pintanya.

Program unggulan daerah, lanjut dia, harus betul-betul jalan dan bahkan tidak hanya sekedar jalan saja akan tetapi bagaimana supaya betul-betul bisa memenuhi target misalnya targer prestasi, berarti harus ada kegiatan selain sasaran program saja.

“Perencanaan harus benar-benar dibuat dan dirancang secara matang agar dalam pelaksanaan bisa berjalan lancar dan hasilnya dapat bermanfaat dan berkesinambungan,” harapnya.

Sementara Kepala BAPPEDA Kabupaten Tabalong, H Mahdi Noor menekankan, agar masing-masing SKPD senantiasa dapat meningkatkan tukar informasi dalam membuat dan menyusun perencanaan khususnya bagi program yang saling berkaitan. (Metro7/Via)