METRO7.CO.ID, Paringin – Sebagai bentuk kepedulian TNI- AD terhadap kesehatan masyarakat, seluruh Jajaran TNI- AD turut serta mensukseskan ‘Program Sejuta Jamban’.

Hal ini juga turut dilaksanakan oleh personel Koramil 1001-01/Juai, satuan Komando Wilayah ini bersama masyarakat sekitar telah membangun puluhan unit jamban gratis buat masyarakat.Komandan Koramil (Danramil) 1001-01/Juai Kapten Arm Antonios DW mengatakan, pembangunan jamban bagi masyarakat setempat yang merupakan salah satu kemanunggalan TNI dengan masyarakat dan wujud kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat.

Komandan Koramil (Danramil) 1001-01/Juai Kapten Arm Antonios DW mengatakan, pembangunan jamban bagi masyarakat setempat yang merupakan salah satu kemanunggalan TNI dengan masyarakat dan wujud kepedulian TNI terhadap kesulitan masyarakat.

“Kemanunggalan TNI dan masyarakat harus tetap tercipta, diantaranya dengan karya bakti TNI bersama warga membangun jamban ini,” kata Antonios.

Untuk Koramil 1001-01/Juai sendiri, lanjut dia, ada 27 buah jamban yang telah dibangun. Ke 27 buah jamban tersebut, dibanguan di Desa Sirap dam Tawahan Kecamatan Juai dan Desa Uren dan Mamigang. Tujuan pembangunan jamban ini, untuk membantu mengatasi kesulitan warga sekitar yang belum memiliki jamban di sekitar tempat tinggalnya.

“Makanya dalam Program Sejuta Jamban ini, kami Koramil 1001-01/Jua memilih desa yang keberadaan jambannya sangat dibutuhkan atau menjado prioritas masyarakat. Daerah ini kan memang ada masyarakat yang belum memiliki jamban, maka dari itu kita sediakan jamban. Sehingga dapat tercipta lingkungan sekitar yang sehat, bersih, nyaman dan tenteram,”ujarnya.

Selain itu, dirinya juga berharap, dengan pembangunan jamban ini, masyarakat semakin memahami perilaku hidup bersih dan sehat. Penyebaran berbagai penyakit diakibatkan lingkungan kotor, akan semakin berkurang. Sehingga kesehatan masyarakat dapat semakin terjaga.

Sementara itu salah seorang warga Desa Mamigang, Bojes (26 tahun) mengatakan, upaya yang dilaksanakan oleh anggota TNI terhadap pembangun jamban di desa mereka sangat membantu warga. Karena selama ini sebagian warga sekitar belum memiliki jamban yang sehat.

“Kami salut dengan anggota TNI, karena sangat berinisiatif untuk membangun jamban disini yang telah lama didambakan masyarakat,” tuturnya. (Metro7)