METRO7.CO.ID, TANJUNG — Siapa saja ketika memasuki arena Musabaqah Tilawatil Qur,an (MTQ) Ke 44 Tingkat Kabupaten Tabalong Tahun 2018 yang dilaksanakan di Kecamatan Muara Uya akan terkesima.

Kita akan dibuat terkagum-kagum dengan kemegahan panggung MTQ disana. Padahal MTQ hanya tingkat kabupaten, tetapi kemegahan panggung layaknya MTQ tingkat provinsi, yang mana semua itu hasil kreasi remaja anak didik di Pesantren Al Madaniyah Jaro, dibawah asuhan Ustadz H Muliani selaku Pimpinan Pondok Pasantren Al Madaniyah.

Bupati Tabalong, Anang Syakhfiani pun tercengan-cengang, kekagumannya itu ia ungkapkan pada saat memberikan sambutan pada pembukaan MTQ, Rabu (18/7) malam kemarin.

“Ini baru pembukaan MTQ kabupaten sudah megah, apalagi nanti MTQ provinsi di kabupaten Tabalong nanti,”kata bupati Anang.

Bupati memberikan apresiasi kepada warga masyarakat Kecamatan Muara Uya, Camat Muara Uya beserta Unsur Muspika dan Panitia Pelaksana.

“Semua ini bisa terlaksana berkat dukungan partisipasi dari seluruh warga masyarakat Kecamatan Muara Uya dan saya menyampaikan penghargaan dan terima kasih,” kata orang nomor satu di kabupaten Tabalong ini. (Metro7/Via)