TANJUNG – Satuan Penugasan (Satgas) TNI Manuggal Membangun Desa, di Desa Hayup hari ini Jum,at (8/3/2019) memulai pekerjaan perbaikan (rehab) atap SDN Danau Desa Hayup RT008, Kecamatan Haruai Kabupaten Tabalong.

Pengerjaan rehab ini didukung aparat perangkat desa setempat dan juga masyarakat, pekerjaan fisik rehab atap dan ruang kelas VI SDN Danau ditinjau langsung oleh Dan Satgas TMMD Ke-104 Kodim 1008/Tanjung Letkol Arm Edy Susanto, yang juga didampingi Wa Dan Satgas Kapten Inf Suroto.

Kapten Suroto mengatakan hari ini anggota Satgas TMMD yang dilibatkan dalam rehab atap dan ruang kelas VI SDN Danau sebanyak 20 personel ditambah dengan sejumlah aparat dan perangkat Desa .

“Kami mentargetkan pekerjaan rehab ini bisa selesai sesuai targer sebelum penutupan kegiatan TMMD Ke-104,” katanya.

Dandim 10008 Tanjung Selaku Dan Sat Gas TMMD Ke-104 Letkol Arm Edy Susanto mengatakan peninjauan yang ia lakukan adalah untuk memastikan dimulainya pelaksanaan pekerjaan perbaikan ruang kelas sekolah oleh anggota Sat Gas.

Ia juga berharap pekerjaan bisa selesai sesuai target, diakuinya sebenarnya rehab ruang kelas sekolah ini tidak menjadi target sasaran dari pelaksanaan TMMD.

“Namun, karena SDN Danau masuk dalam Wilayah sasaran lokasi kegiatan TMMD, jadi kami melalui kegiatan TMMD Mulawarman peduli, memasukan rehab ruang kelas sekolah SDN Danau, untuk membantu bidang pendidikan, sehingga nanti kalau sudah selesai bisa segera dipergunakan untuk proses belajar dan mengajar.

“Disamping atap dan pelapon yang diperbaiki, termasuk juga dindingnya turut kita rehab,” katanya Dandim.

Sementara guru kelas VI SDN Danau Aslamiah, menyambut baik dikerjakan perbaikan (rehab) ruang kelas VI yang dikatakannya sudah bertahun kondisinya memperihatinkan.

Menurut penuturannya, sekolah ini sejak tahun 2002 tidak pernah dilakukan rehab, yang ada cuma rehab 1 unit WC pada tahun
2009 lalu.

“Kami sangat berterimakasih sekali dengan pihak TNI yang peduli dan memperhatikan bangunan SDN Danau, sehingga melalui bhakti TMMD ini mendukung lancarnya dan amannya proses belajar mengajar,” katanya.

Salah seorang orang tua wali siswa Yusran warga RT.008 Hayup mengatakan sangat perihatin melihat kondisi ruang sekolah kelas VI SDN Danau yang mengalami kerusakan dibeberapa bagian terutama yang paling parah dibagian atap dan plaponnya.

“Kalau sedang hujan terpaksa murid-murid termasuk anak saya Baihaiki menggeser maja dan kursi kebagian yang tidak terkena hujan,” tuturnya.

Beruntung dan syukur sekali dengan adanya program TMMD Ke-104 ruang kelas VI dimasukan menjadi sasaran kegiatan sehingga bisa dilakukan perbaikan oleh TNI, karena itu pula pihaknya sebagai warga masyarakat dan orang tua wali murid antusias ikut bahu membahu secara gotong royong mengerjakan perbaikan ruang sekolah ini.

“Kami merasa sangat senang sekali. Tak lupa kami atas nama warga masyarakat dan orang tua wali murid menyampaikan banyak terimakasih kepada pihak TNI, khususnya jajaran Kodim 1008 Tanjung yang peduli dan memperhatikan kondisi SDN Danau di Desa kami,” imbuhnya.(metro7/via)