Gelar Doktor Ilmu Administrasi akhirnya resmi digenggam Bupati Hulu Sungai Tenga(HST) H Harun Nurasid, pasca diwisuda bersama 1.033 lulusan dari Program Pascasarjana, Sarjana, Vokasi (Diploma) Periode IV Tahun Akademik 2011/2012 di Gedung Samantha Krida (Sakri) Univesitas Brawijaya (UB) Malang, Sabtu (26/2) pagi lalu.

Dalam kesempatan itu, beberapa kali saat prosesi wisuda namanya disebut sebagai kepala daerah yang tetap giat menuntut ilmu. Sosoknya jadi perhatian Akademisi Universitas Brawijaya, media cetak, elektronik, dan orang tua mahasiswa. Wajah Harun pun beberapa kali muncul di layar lebar yang ditayangkan secara langsung di lingkungan universitas.
Sehari sebelumnya, Harun juga sempat memenuhi wawancara media Radar Malang dan Malang Post (Group Jawa Post), sedangkan di saat pelepasan mahasiswa, reporter JTV menyempatkan diri meminta statemen Harun atas keberhasilannya meraih gelar doktor Ilmu Administrasi dalam posisinya sebagai Bupati HST.
Profesor Dr Bambang Supriyono, Pembantu Dekan I Fakultas Ilmu Administrasi, Univesitas Brawijaya memuji semangat Bupati HST H Harun Nurasid dalam menyelesaikan studi.
“Wisuda kali ini terasa spesial dan langka, karena seorang Bupati ikut bergabung dengan ribuan lulusan lainnya. Perhatian terhadap ilmu pengetahuan yang sangat tinggi jadi contoh kepada kita semua, bahwa posisi apa pun tidak mempengaruhi seseorang jika benar-benar berniat menuntut ilmu,” kata Bambang yang juga Ketua Panitia Pelepasan Alumni Periode IV Tahun 2011/2012 di Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya, Malang.
Dalam pemberitaan Malang Post di Rubrik Zona Kampus, Harun dijelaskan sebagai salah satu wisudawan yang berhasil meraih gelar doktor dengan disertasinya, Pola Kepemimpinan Transformasional untuk Meningkatkan Kinerja Pemerintah Daerah.
Harun pun disebut satu-satunya wisudawan dalam program doktor yang menjabat sebagai Bupati. advhst