Bupati Balangan Sefek Effendie menegaskan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Balangan tengah fokus pada peningkatan pelayanan dan pemenuhan fasilitas umum masyarakat. Menurutnya, sekarang ini bukan saja di Bidang Kesehatan, namun di Bidang Pendidikan, pelayanan umum masyarakat serta fasilitas dan fisik infrastruktur terus ditingkatkan.

“Peningkatan pelayanan masyarakat yang merupakan kewajiban Pemerintah Kabupaten sedang dilakukan. Sedapatnya tidak hanya memenuhi standardisasinya, namun juga mampu memberikan fasilitas dan pelayanan yang lebih baik terhadap masyarakat,” ujarnya.
Dikatakannya, Pemerintah Kabupaten pada tahun 2011 lalu, telah memenuhi target pelayanan kesehatan, yaitu standarisasi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balangan untuk memiliki minimal empat orang dokter spesialis.
“Saat ini, seorang dokter spesialis anak sudah aktif di rumah sakit tersebut. Kemudian, dokter spesialis kandungan dan bedah juga sudah bertugas,” katanya.
Akan tetapi, Pemerintah Kabupaten melalui instansi yang berwenang, akan terus menjalankan program peningkatan pelayanan di Bidang Kesehatan tersebut dan memenuhi target serta standardisasinya. Diakuinya, sesuai ketentuan, kebutuhan rumah sakit sekarang ini adalah memenuhi standar pelayanan dengan terpenuhinya empat dokter spesialis.
Sementara itu, beberapa upaya peningkatan sarana prasarana fisik yang juga terkait dengan program peningkatan pelayanan masyarakat, adalah pembangunan sejumlah perkantoran serta beberapa fasilitas masyarakat, seperti pembangunan jembatan dan perbaikan jalan di beberapa daerah wilayah Kabupaten Balangan. Begitu pula pada Bidang Pendidikan, saat ini tengah dijalankan Program Pendidikan Bebas Biaya di seluruh sekolah.
Menurutnya, kedepan program tersebut akan kembali dievaluasi, apakah sudah dapat mencapai sasaran yang ditargetkan, di antaranya meningkatnya remaja pelajar yang meneruskan sekolah dan tingginya presentasi kualitas dan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) di daerah.
“Jika belum, seluruh instansi pemerintah dan lembaga terkait dapat mengambil sikap. Hal tersebut dilakukan untuk memenuhi upaya peningkatan pelayanan bagi masyarakat dan mensukseskan program pemerintah sesuai tugas pokok dan fungsinya,” pungkasnya. Metro7/usy/kim/ij/ram