TAMIANG LAYANG –umlah kouta haji Tahun 2017 ini, Kabupaten Bartim mengalamai kenaikan sesuai dengan nomor porsinya yaitu sebanyak 227 orang, termasuk dengan calon jemaah haji cadangan serta penggabungan calon jemaah haji suami istri dan calon jemaah haji lansia dengan pendamping. Keberangkatannya direncanakan pada Agustus 2017.
“Keberangkatan calon jemaah haji daerah kita pada tanggal 10 Agustus dan keberangkatan dari Bartim ke Palangkaraya pada tanggal 11 Agustus mendatang,” Kata Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bartim H. Abdul Majid Rahimi.
Untuk transfortasi keberangkatan dan akomodasi selama di perjalan dari Bartim menuju ke Palangkaraya tahun ini dibantu oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Bartim
Masih kata Majid, tahun ini pihaknya juga melaksanakan manasik calon jemaah haji dan dilaksanakan di Kecamatan yang ada calon jemaahnya.
Selain itu Kasi penyelenggaraan Haji dan Umrah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bartim Maslan. Sag, mengatakan penambahan kuota CJH tersebut, berlaku secara nasional, karena rehab sejumlah fasilitas di Masjidil Haram sudah rampung, sedangkan biaya keberangkatan tahun ini sebesar Rp. 37,780,000 naik sekitar dua ratus ribu pada tahun 2016 sebesar Rp. 37,580,000.
Maslan juga menjelaskan perbandingan jemaah haji Bartim pada tahun 2016 kemarin hanya sebanyak 104 orang, dan tahun 2017 ini meningkat secara signipikan menjadi 227 orang. sedangkan daftar tunggu calon jemaah haji kurang lebih 1000 orang, diperkirakan 16 tahun hanya habis.
“Maka dari itu bagi masyarakat kita yang mendaftar tahun 2017 ini, kemungkinan baru bisa berangkat 16 tahun menunggu untuk berangkatnya,” pungkasnya.(metro7/all)