TANJUNG, metro7.co.id – PT Pembangunan Daerah Kalsel atau sering dikenal Bank Kalsel Kantor Cabang (KC) Tanjung Tabalong bagikan paket bingkisan berupa sembako, pada Senin (03/04).

Pemberian paket tersebut diberikan kepada pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengambil gajih Taspennya pada hari ini di Bank Kalsel KC Tanjung.

Kepala Bank Kalsel KC Tanjung, Khuzaimi mengungkapkan bahwa pemberian sembako tersebut menggunakan dana CSR Bank Kalsel dari kantor pusat, dalam rangka menyemarakan bulan Ramadan.

“Pemberian ini kita lakukan serentak seluruh KC Bank Kalsel termasuk di Jakarta,” Jelas Khuzaimi di kantor kerjanya.

Khuzaimi menerangkan sembako yang diberikan berisi ada beras, minyak gorang, gula dan teh.

“Alhamdulillah ini sudah kita laksanakan selama beberapa tahun kebelakang,” terangnya.

Sedangkan jumlah yang disediakan pihak Bank Kalsel lebih banyak dari tahun kemarin.

“Jumlahnya untuk Tabalong lebih besar dari tahun kemarin yakni 175 paket bingkisan, untuk pensiunan Taspen,” pungkas Khuzaimi. *