418 Kasus Konfirmasi Covid-19, Dinkes Musi Rawas Minta Warga Kedepankan Kewaspadaan
MUSI RAWAS, metro7.co.id – Per tanggal 24 Juli 2021, tercatat sebanyak 418 pasien Covid-19 di Kabupaten Musi Rawas yang saat ini sedang dalam tahap proses pemulihan/rawat/isolasi.
Hal itu diungkapkan oleh Plt Kepala Dinas Kesehatan Musi Rawas, Nanti Kasih melalui Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Edwar Zuliyar ketika dihubungi Wartawan Metro7, pada Minggu, 25/07/2021.
Dikatakan Edwar situasi dan perkembangan Covid-19 di Kabupaten berslogankan Lan Serasan dan Sekantenan dari awal sampai saat ini yakni dengan total Kasus Konfirmasi Covid-19 berjumlah 1.548 Orang, Pasien sembuh telah mencapai 1.085 Orang, Kasus meninggal dunia dengan total 45 Orang.
“Saat ini dalam tahap proses dirawat atau isolasi mandiri berjumlah 418 Pasien, yakni di rumah sakit ada 56 Pasien, sementara Isolasi Mandiri sebanyak 362 orang,” ucap Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Dinkes Musirawas, Edwar Zuliyar .
Dirinya juga tak lupa menghimbau kepada Masyarakat khususnya Warga Kabupaten Musi Rawas agar jangan lengah kedepankan kewaspadaan, turut serta berperan aktif bahu-membahu berperang melawan pandemi Covid-19, baik itu Mensukseskan Vaksinasi dan Disiplin Prokes.
“Tanpa dukungan penuh dari Masyarakat, maka segala upaya yang dilakukan Pemerintah dalam pencegahan, memutus mata rantai Covid-19 tak akan berhasil. Maka dari itu kami bagian dari Pemerintah menghimbau dan berharap agar mentaati aturan yang ada ditengah wabah pandemi ini, juga jangan ragu di Vaksinasi, disiplin Protokol Kesehatan, semua itu adalah ikhtiar kita melawan Virus tersebut,” tutup Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Musirawas. ***