NIAS, metro7co.id – Bhabinkamtibmas Gido bersama Babinsa dan pihak Kecamatan Soga’eadu Kabupaten Nias turun bersama menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu mengikuti protokoler kesehatan covid-19, Selasa (25/08/2020).

Pantauan wartawan, tiga pilar di Kecamatan Soga’eadu ini
menghimbau pada warga masyarakat untuk pakai masker, selalu jaga jarak diantara sesama, rajin cuci tangan pakai sabun serta menjaga kebersihan dan mengkonsumsi makanan bergizi agar terhindar dari virus corona atau covid-19.

Mereka berkeliling dalam rangka himbauan kepada warga untuk taati protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah. Terlihat para Babunsa dan Babinkamtibmas serta pihak kecamatan melaksanakan kegiatan ini dengan penuh semangat.

Himbauan juga ditujukan kepada sebagian orang yang berlintas dijalan Soga’eadu menuju Idanogawo. Warga pun berhenti untuk mendengarkan pejelasan yang dibacakan Tim Gugus Covid-19 Nias. *