TANJUNG, metro7.co.id – Gugus Tugas Percepatan Penanganan covid -19 Kabupaten Tabalong kembali melaporkan pasien sembuh Covid-19 kembali bertambah 7 orang dan hingga 7 Juli ini total menjadi 48 orang yang terbebas dari virus corona, Selasa (7/7/2020).

“Alhamdulillah siang hari ini kita kembali melepas pasien sembuh Covid-19 sebanyak 7 orang,” kata Bupati Tabalong, H Anang Syakhfiani saat melepas kepulangan pasien sembuh covid-19 di Unit Penanganan Khusus Covid-19 Rumah Sakit Lama Tanjung.

Kesembuhan pasien sembuh dijelaskan juga bervariasi, ada 7 hari hingga 48 hari yang diisolasi di Unit penanganan khusus RS lama Tanjung.

“Kepada 7 orang yang sembuh ini menjadi duta, untuk menjadi contoh ditengah tengah masyarakat dan ceritakan pengalaman saat di unit isolasi hingga sembuh,” imbuhnya.

Kemudian, terkait adanya seorang anak yang sembuh hanya dalam waktu tujuh hari, Anang menyampaikan hal ini merupakan suatu kabar yang menggembirakan.

“Hari ini kita memecahkan rekor, kemarin 11 hari, hari ini tujuh hari,” ucap Anang

Bupati juga meminta kepada pasien sembuh bisa menjadi contoh penerapan protokol kesehatan karena dengan mematuhinya adalah cara ampuh untuk memutus mata rantai covid-19.

Terakhir dia juga berpesan kepada pasien yang masih diisolasi agar selalu menjaga hidup sehat, terlebih jangan ada beban harus ikhlas, karena ini bukan penyakit aib.

“Jangan lupa semua, untuk berjemur minimal 15 menit, berolahraga, makan makanan yang teratur dan mematuhi protol kesehatan karena ini adalah suatu kebiasaan yang baik apabila diterapkan,” tukasnya. ***