SULA, Metro7.co.id – Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (Disperkim) Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) bakal berikan bantuan 113 unit Rumah Swadaya di enam Desa, Selasa (18/1).

Melalui Kepala Bidang (Kabid) Perumahan, M Arsad Umasangadji mengatakan, 113 unit Rumah Swadaya yang diberikan Kementerian ke Daerah ini terdiri dari enam Desa, yakni di Pulau Sulabesi ada empat Desa dan di Pulau Mangoli dua Desa.

Dipaparkannya, dua Desa di Pulau Mangoli adalah Desa Mangoli dan Desa Jere, sedangkan di pulau Sulabesi, yakni Desa Waiman, Desa Fat Iba, Desa Umaloya, dan Desa Waihama.

“Di enam Desa akan diberikan Rumah Swadaya dengan masing-masing Desa sebanyak 17 unit dan hanya Desa Waiman 18 unit rumah dan itu sudah diasisteni dan juga sudah final, serta itu tak akan dirubah lagi,” tuturnya.

Pekerjaan 113 unit rumah ini bukan untuk pembangunan baru melainkan pembangunan renofasi, misalnya yang bersangkutan sudah punya pondasi rumah atau pun pembangunan sudah terbengkalai dan tidak bisa di lanjutkan lagi karena kekurangan anggaran.

“Jadi, bukan pekerjaan ini bukan pekerjaan untuk bangun baru, ada renofasi dan kami akan bangun rumahnyang bersangkutan sampai batas anggaran yang di tetapkan per satu unit rumah,” pungkasnya.