TANJUNG, metro7.co.id – Tim Verifikasi Lapangan Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2023 yang dipimpin Ketua Tim, Rusmiani melakukan verifikasi lapangan terhadap 4 Sekolah di Tabalong yang mengikuti lomba sekolah sehat Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan Tahun 2023. Rombongan tim verifikasi tiba di Tabalong, Selasa (10/10).

Diawali verifikasi lapangan di sekolah Taman Kanak-Kanak Islam Terpadu (TKIT) Loyang -Jangkung Kelurahan Tanjung, dilanjutkan verifikasi lapangan ke SDN Pugaan, SMPN 1 Banua Lawas dan SMAN 1 Tanta.

Dalam kegiatan verifikasi lapangan sekolah TKIT Loyang Kelurahan Tanjung turut dihadiri Sekda Tabalong yang diwakili Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Pebriadin Hafiz.

Dalam teks sambutannya Sekda Tabalong, Hj Hamida Munawarah yang disampaikan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra menyampaikan, selamat datang dan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada tim penilai yang telah bersedia meluangkan waktu untuk hadir di sekolah kita, guna menilai upaya dan prestasi Unit Kesehatan Sekolah di Lingkungan ini.

“Kehadiran anda akan memberikan motivasi dan dorongan semangat bagi kita semua untuk terus konsisten meningkatkan kualitas program kesehatan di sekolah,” jelasnya.

Menurutnya, lomba sekolah sehat adalah ajang untuk menunjukan dedikasi dan inovasi dari para siswa dan staf sekolah dalam menjaga dan meningkatkan kesehatan di lingkungan pendidikan.

“Program Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) adalah aspek penting dari pendidikan holistik yang mencakup aspek fisik, mental, dan pengembangan program UKS ini nantinya akan tercermin pada perilaku hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik,” katanya.

Lomba sekolah sehat bukan hanya lomba sesaat saja namun lomba ini sangat penting untuk memicu dan memotivasi siswa dalam membentuk berperilaku sehat dan bersih untuk itu kepada seluruh tim penilai, mereka percaya bahwa penilaian yang anda lakukan akan dilakukan secara objektif dan komprehensif.

“Dalam kesempatan yang baik ini kami juga mengharapkan saran dan masukan konstruktif dari tim penilai yang kiranya dapat membantu dalam meningkatkan program Usaha Kesehatan Sekolah di Tabalong, serta kami mengharapkan evaluasi pada aspek yang dirasa masih ada kekurangan, demi penyempurnaan yang lebih baik ke depannya,” bebernya.

Sementara, Ketua Tim Verifikasi Lapangan Lomba Sekolah Sehat Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, Rusmiani didampingi tim penilai dari biro Kesra Pemprov, dr Rinah mengatakan, penilai yang dilakukan terhadap 4 sekolah, yaitu sekolah TK, SD, SMP maupun SMA.

“Sasaran penilaiannya terkait dengan program UKS yang berkaitan dengan pendidikan kesehatan, pelayanan kesehatan, dan pembinaan lingkungan sehat,” katanya.

Berdasarkan hasil pemantauan, ujarnya, di TKIT Loyang Kelurahan Tanjung, ada beberapa yang memang harus dilengkapi lagi khususnya terkait dengan data, keterikatan dengan Puskesmas, juga bagian kesra.

“Sedangkan aspek penilaiannya, penilaian yang kami lakukan sejak tahun kemaren sampai tahun ini berbasis klasifikasi minimal stratanya optimal dan paripurna katanya,” bebernya.

Mengacu kepada item-item di pendidikan, pelayanan kesehatan dilingkungan sekolah sehat khususnya atau di manajemennya.

“Jadi, terkait dengan manajemennya bisa dengan pembinanya, UKSM Kabupaten, Tim pembina UKS Kecamatan sampai ke sekolah yang disebut tim pelaksana UKSM sekolah yang juga melibatkan 4 unsur kementerian, yang terdiri Kemendik, Kemenkes, Kemendagri. Kalau untuk tingkat kabupaten melibatkan bagian kesra, kemenag, dinas kesehatan, jadi sampai ke tim pelaksana keterlibatan itu ada,” tutupnya.