BATULICIN, metro7.co.id — Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Andi Rudi Latif dan Bahsanuddin resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanah Bumbu pada Pemilu serentak tahun 2024, di sekretariat KPU, Selasa (27/8/2024).

Andi Rudi – Bahsanuddin atau disingkat ARB didampingi sejumlah tokoh, partai politik, dan para relawan.

Terlihat Ketua DPD Partai Gerindra Difriadi Darjat turut mendampingi pendaftaran pasangan calon tersebut.

Mereka mendapatkan dukungan dari delapan partai pengusung diantara Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Gerindra, PKB, PAN, Demokrat, NasDem, Golkar, dan PDI Perjuangan.

Difriadi dari perwakilan partai pengusung dalam sambutannya berharap KPU dapat menerima pendaftaran pasangan Andi Rudi Latief dan H Bahsanuddin.

“Kami berharap KPU menerima dan Pilkada di Tanah Bumbu berjalan sukses, aman, dan lancar,” kata Difriadi.

Ia mengungkapkan bahwa pasangan ini telah memenuhi semua persyaratan administratif yang diperlukan.

Sementara itu, Ketua KPU Tanah Bumbu Puryadi, ketika memberikan keterangannya memgatakan pendaftaran pasangan Andi Rudi Latif dan Bahsanuddin telah diterima.

“Kelengkapan administratif akan kami cek kembali, jika ditemukan kekurangan, KPU akan memberikan waktu untuk melengkapi,” ujarnya. ***