RANTAU – Stand pameran lomba Alat Permainan Edukasi (APE) dari Kecamatan Salambabaris Kabupaten Tapin, menarik perhatian.
Bahkan tim juri yang salah satunya istri Bupati Tapin Hj Ratna Ellyani, sempat berdiri cukup lama memperhatikan beragam permainan yang disajikan, Selasa (9/2/2016) di halaman Pendopo Balahendang Tapin.
Puluhan beragam alat permainan edukasi hasil kreasi ibu-ibu dan remaja dari Salambabaris tersebut.
Ada permainan mobilan, perahu dari sabut kelapa, engrang tempurung, beragam permainan dari botol plastik bekas.
Menurut pengelola stand lomba tersebut, Nurhana, semua alat permainan edukasi yang dibuatnya berasal dari bahan bekas yang tidak terpakai lagi, tetapi setelah dipoles dapat menjadi permainan yang bernilai edukasi.
Untuk menumbuhkan inspirasi membuat alat permainan edukasi itu, mereka mencari di internet, kemudian mengembangkannya, jelas Nurhana.
Lomba yang digelar TP PKK dan Badan Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Berencana Tapin itu yang diikuti 12 kecamatan. (metro7)