Bantuan Benih Padi Untuk Petani HSU
AMUNTAI, metro7.co.id – Tahun 2023 ini Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) akan memberikan bantuan benih padi sebanyak 10.57 ton kepada para petani di Kota Amuntai, dengan menggunakan dana program APBD HSU.
Tidak hanya bantuan dari APBD HSU, para petani juga akan mendapatkan bantuan dari APBD Kalsel dan APBN berupa benih padi. Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pertanian HSU Masrai Syawfajar Nejar, saat menghadiri kegiatan syukuran panen raya di Desa Tambalang Kecil, Kecamatan Sungai Pandan, Selasa, kemarin.
Masrai yang saat itu mewakili Pejabat Bupati HSU, mengatakan luas wilayah Kabupaten HSU memiliki 8.927 hektare (Ha) yang sebagian besar wilayah memilki dataran rendah atau lahan rawa, baik tergenang secara monoton maupun yang tergenang secara periodik.
Luas lahan yang tergenang secara periodik kurang lebih 570 km persegi adalah merupakan lahan rawa dan sebagian besar belum termanfaatkan secara optimal.
Hendaknya lahan kosong tersebut dapat dimanfaatkan sebagai lahan pertanian (Hortikultura), peternakan maupun perikanan.
“Memiliki lahan yang potensial harus mampu menggali lahan rawa itu secara maksimal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ujar Masrai.
Pemerintah Daerah Kabupaten HSU pun akan berusaha untuk melakukan peningkatan di bidang pertanian.
“Dalam hal ini Pemerintah Daerah melalui Dinas Pertanian akan selalu berupaya untuk meningkatkan dan mengembangkan potensi pertanian di HSU untuk kesejahteraan masyarakat.” Katanya. ***