TANJUNG, metro7.co.id – Sesosok bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan warga tergeletak di sebuah kebun karet di Desa Masingai II RT 7, Kecamatan Upau, Kabupaten Tabalong, Sabtu (15/6/2024).

Bayi berjenis kelamin perempuan ini ditemukan pertama kali oleh Sismanto (69) yang sedang menyadap karet di kebunnya. Bayi malang tersebut saat ditemukan warga dalam kondisi tanpa busana dengan kondisi sudah pucat dan tampak kotor.

“Orang pertama kali menemukan itu ayah saya, Pak Bambang. Ia mendengar ada suara seperti suara kucing, lalu di cek, ternyata bayi,” kata Kepala Desa Masingai II, Tata Adi Rahmanto.

Ayahnya kemudian memanggil warga yang kebetulan juga ada di area kebun karet, barulah memindahkan bayi tersebut dan membawanya ke rumah warga setempat untuk dibersihkan.

“Setelah dibersihkan di rumah warga, lalu bayi dibawa ke rumah saya,” ucapnya.

Ia menjelaskan, bayi tersebut diperkirakan baru berumur tiga jam dengan dibuktikan adanya tali pusar yang masih menempel pada tubuh bayi.

“Kira-kira masih umur 3 jam karena masih ada tali pusar masih ada sekitar satu jengkal,” jelas Adi.

Sementara untuk penanganan kasus penemuan bayi tersebut, pihak kepolisian pun sudah mendatangi TKP dan rumah kepala desa tempat bayi sementara dirawat. ***