Bentuk Herd Immunity, Rutan Tanjung Kembali Gelar Vaksin Untuk
TANJUNG, metro7.co.id – Demi target penuh, Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tanjung kembali menggelar vaksinasi, Selasa (9/11/2021).
Vaksinasi di Rutan Kelas IIB Tanjung yang menyasar kepada Warga Binaan Pemasyarakat (WBP) kali ini berkat kerjasama dengan Kodim 1008/Tabalong dan Puskesmas Hikun serta merupakan Vaksinasi kali ke lima yang dilaksanakan.
Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Tanjung Rommy Waskita Pambudi melalui Kasubsi Pelayanan Tahanan Syarifullah menyampaikan vaksinasi kali ini diberikan guna mencapai target 100 persen warga binaan dapat dilakukan vaksinasi.
“Vaksinasi kali ini untuk mencapai keseluruhan warga binaan sudah mendapatkan vaksin sesuai arahan dari Direktur Jenderal Pemasyarakatan,” ucapnya.
Dalam vaksinasi yang dilaksanakan di Aula Rutan Tanjung, sebanyak 60 orang mendapatkan suntikan vaksin yang terdiri dari 13 orang untuk dosis kedua jenis vaksin Sinovac, serta 47 orang untuk dosis pertama Astrazeneca.
Hingga saat ini, Rutan Tanjung memiliki jumlah warga Binaan Pemasyarakatan sebanyak 209 orang, dan yang sudah divaksin sebanyak 199 dengan rincian sebanyak 151 sudah mendapatkan vaksin dosis pertama dan kedua, juga sebanyak 48 orang baru mendapatkan vaksin dosis pertama.
“Dari hasil vaksinasi yang sudah dilaksanakan, tersisa 10 orang warga binaan pemasyarakatan yang belum divaksin dikarenakan ada sakit ataupun memiliki penyakit penyerta berdasarkan hasil screaning,” lanjutnya.
Lebih lanjut, syarifullah berharap usai seluruh warga binaan pemasyarakatan rutan tanjung mendapatkan vaksin, herd immunity dapat segera terbentuk.
“Untuk terhindar dari virus Corona-19 dilingkungan Rutan yang rentan penularannya,” harapnya.*