PARINGIN, metro7.co.id – Seorang anak asal Desa Banua Batung, Kecamatan Pandawan, Hulu Sungai Tengah yang berusia 14 tahun dinyatakan tenggelam di Desa Mampari, Kecamatan Batumandi, Kabupaten Balangan, Jumat (10/5/2024) sekitar pukul 09:47 WITA.

H Rahmi, Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Balangan memaparkan kronologi kejadian bahwa si korban sedang bermain dengan adiknya di area kolam bekas galian sehingga tergelincir dan dinyatakan tenggelam.

“Diduga korban tergelincir ke tempat galian yang lebih dalam,” ujarnya.

Dikarenakan korban tidak bisa berenang, adik dari korban meminta tolong kepada masyarakat terdekat.

Setelah lebih dari setengah jam, korban dapat ditemukan oleh warga di dasar kolam bekas galian tersebut.

“Saat ditemukan, korban langsung dilarikan ke RSUD Datu Kandang Haji,” tambah Rahmi.

Sayangnya, pada pukul 10:30 WITA korban dinyatakan meninggal oleh pihak rumah sakit.