BATULICIN, metro7.co.id — Dalam rangka HUT ke-77 Bhayangkara Polres Tanah Bumbu bekerjasama dengan Laziz Assalam Fil Alamin membagikan voucher pembayaran Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) pembuatan Surat Izin Mengemudi jenis SIM C kepada Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Tanah Bumbu.

“Jadi Yayasan Laziz Assalam Fil Alamin menyiapkan voucher untuk kepentingan para bidan yang ingin mendaftar atau memperpanjang SIM, dengan tujuan agar para bidan bisa melaksanakan tugasnya dimasyarakat tanpa ada kekhawatiran dalam urusan kelengkapan surat-suratnya,” kata Kapolres Tanah Bumbu AKBP Tri Hambodo melalui Kasat Lantas AKP Guntur Setyo Pambudi saat dikonfirmasi wartawan metro7 lewat pesan singkatnya, Sabtu (8/7/2023).

Ia mengungkapkan, pihaknya bersama Yayasan Laziz terlebih dahulu melakukan komunikasi dengan IBI Cabang Tanah Bumbu. “Setelah kami himpun data ternyata masih ada teman-teman Bidan yang belum memiliki SIM,” ujarnya.

Ia berharap kegiatan ini dapat meningkatkan pelayanan dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

Sementara itu, Bidan Lisda JR Anggota IBI Ranting RSUD dr. H. Andi Abdurrahman Noor Kabupaten Tanah Bumbu mengungkapkan syukur.

“Alhamdulillah dapat menerbitkan SIM C dari Polres Tanah Bumbu,” ujarnya kepada Wartawan dengan wajah senyum setelah menerima voucher dan berkas pendaftaran SIM, Jumat (7/7/2023) siang.

Dirinya merasa senang dan terbantu. “Karena bulan Januari 2023 kemaren kebetulan SIM C saya lupa memperpanjang,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan, awalnya diminta foto KTP oleh pengurus IBI Ranting RSUD. “Katanya untuk pembutan SIM C,” ujarnya.

Sesuai jadwal dan sesampainya di pelayanan pembuatan SIM Polres, ia diminta berkas fotokopi KTP dan memfollow akun instagram (ig) Laziz Assalam Fil Alamin.

Ditanya tentang pelayanan pembuatan SIM, ia mengatakan pelayanannya sangat bagus, cepat, mudah, nyaman dan dapat minuman gratis. “Juga terdapat pojok bermain untuk anak-anak,” ujarnya yang saat itu didampingi suami dan dua orang putrinya.

“Terima kasih pak Kapolres AKBP Tri Hambodo, pak Kasat Lantas AKP Guntur Setyo Pambudi, dan Pak H. Sudian Noor Ketua Laziz Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan, semoga selalu dapat menebar kebaikan kepada masyarakat,” ucapnya. ***