Bupati HSS : Baik dan Buruknya Pelayanan Pemerintah Berada di Tangan Para Anggota KORPRI
KANDANGAN, metro7.co.id – Pemkab Hulu Sungai Selatan (HSS) laksanakan Apel peringatan HUT Korp Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) ke-49 Tahun 2020 yang dilaksanakan di Halaman Kantor Setda HSS. Kamis (26/11/2020).
Mengangkat tema ‘KORPRI Berkontribusi, Melayani dan Mempersatukan Bangsa’ berlangsung secara sederhana, khidmat dan tetap sesuai dengan protokol kesehatan. Apel dibina langsung oleh Bupati HSS H Achmad Fikry.
Pada sambutannya, Bupati HSS H Achmad Fikry atas nama Pemkab HSS mengucapkan selamat memperingati HUT Ke-49 kepada seluruh segenap keluarga besar KORPRI HSS.
H Achmad Fikry menyatakan baik dan buruknya pelayanan pemerintah kepada masyarakat berada di tangan para anggota KORPRI.
Harapan masyarakat terhadap peningkatan kualitas pelayanan publik semakin besar. Oleh karena itulah, menurut Bupati HSS H Achmad Fikry, Aparatur Sipil Negara (ASN) dituntut mampu memberikan pelayanan publik yang semakin cepat, mudah dan terjangkau.
“Melalui peringatan ini, semoga dapat meningkatkan kebersamaan, kesetiaan, profesionalisme dan integritas dari segenap anggota KORPRI,” harapnya
Bahkan Bupati HSS H Achmad Fikry secara tegas kembali meminta anggota KORPRI HSS dapat mempertahankan netralitasnya menjelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Selatan yang akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020 mendatang.
Seusai Peringatan HUT KORPRI Ke-49 Tahun 2020, didampingi Wabup Syamsuri Arsyad, Bupati HSS H Achmad Fikry menyerahkan secara simbolis tali asih dan bantuan sembako kepada 464 ASN Purna Tugas.
Sekaligus penghargaan kepada mahasiswa yang telah menyelesaikan studi (D3, S-1 dan S2) dan Atlet Berprestasi Tahap II Tahun 2020.
Peringatan HUT KORPRI Ke-49 ini turut diisi dengan kegiatan donor darah bertempat di halaman kantor Bupati setempat.
Selain diikuti ASN Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dan Pejabat Administrator lingkup Pemkab HSS, kegiatan juga dihadiri Dandim 1003 Kandangan Letkol Arm Dedy Soehartono, Ketua PN Dian Erdianto, serta Perwakilan dari Polres dan Kejaksaan Negeri Kandangan. *