TANJUNG, metro7.co.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tabalong menyerahkan kunci rumah bagi warga penerima bantuan sosial berupa rehabilitasi sosial rumah tidak layak huni (RS-Rutilahu), berlokasi di Kelurahan Hikun Rt 5, Tanjung, Tabalong, Rabu (7/8).

Pada kesempatan itu, penyerahan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah, didampingi Kadinsos Tabalong, H Rusmadi serta Camat Tanjung, Wirahadikusuma, kepada kepala keluarga atas nama Yunita dan Ramli.

Kadinsos Kabupaten Tabalong, H Rusmadi menyampaikan bantuan rumah tersebut akan diserahkan untuk dua keluarga penerima manfaat di Kelurahan Hikun ini.

“Alhamdulillah dua keluarga ini mendapatkan tanah hibah dari seorang dermawan bernama Subhan,” ucapnya.

Rusmadi turut mengucapkan rasa terima kasihnya, karena telah menghibahkan kepada dua keluarga ini tentunya.

“Terima kasih karena telah menghibahkan tanah kepada dua warga kita. Sehingga dapat dibangun dua rumah ini,” ungkapnya.

Sementara itu, Pj Bupati Tabalong, Hj Hamida Munawarah mengharapkan dengan adanya program Rutilahu ini bisa membuat masyarakatnya tidak ada lagi yang tinggal dengan kondisi rumah tidak layak huni untuk ditempati.

“Diharapkan masyarakat kita seluruhnya bertempat tinggal di rumah yang layak huni. Jadi tidak ada lagi rumah yang tidak layak huni untuk di tinggali,” harapnya.

Pada kesempatan itu, Hamida juga turut menyerahkan bantuan sosial berupa sembako kepada beberapa warga penerima manfaat dari Dinsos Tabalong di Kelurahan Hikun.