KOTABARU, metro7.co.id – Longsor terjadi di Gunung Kura- kura, Desa Buluh Kuning, Kecamatan Sungai Durian Kotabaru.

Longsor yang merenggut nyawa ini terjadi pada Senin (27/9), sekira jam 23.00 Wita.

Kapolsek Sungai Durian Ipda Triwibawa mengatakan longsor terjadi di atas lereng pegunungan Kura-kura 1, di pemukiman warga, menimpa beberapa rumah warga

Beberapa orang yang bermukim di areal tersebut tertimpa longsoran meninggal dunia dan mengalami luka – luka

Dalam peristiwa ini, BPBD bersama TNI – Polri, Basarnas, pihak kecamatan, desa dibantu warga setempat dikerahkan untuk mencari korban tertimbun serta mengevakuasi korban.

Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Siregar beserta jajaran, turun melakukan peninjauan ke lokasi dan posko evakuasi, di Gunung Kura-kura 1, Desa Buluh Kuning.

Kapolres Kotabaru AKBP M Gafur Siregar beserta jajaran, turun melakukan peninjauan ke lokasi dan posko evakuasi, di Gunung Kura-kura 1, Desa Buluh Kuning.

Diketahui lokasi tempat terjadinya bencana tanah longsor hanya bisa dilalui menggunakan kendaraan roda dua yang sudah dimodifikasi dan jenis trail

Jarak tempuh waktu kurang lebih 3 jam perjalanan, jika ber jalan kaki untuk sampai ke lokasi memerlukan waktu kurang lebih 5 jam.

Kapolres Kotabaru dan Kapolsek Sungai Durian melakukan peninjauan lokasi longsor menggunakan helikopter namun tidak bisa landing karena angin kencang dan posisi pegunungan yang miring.

Lantas Kapolres Kotabaru landing di lapangan sepakbola Gendang Timburu kemudian bersama – sama dengan PJU Polres Kotabaru serta Kapolsek Sungai Durian menjenguk korban tanah longsor yang telah dievakuasi di Puskesmas Banian, Sungai Durian.

Data terbaru korban yang telah ditemukan hingga saat ini sebanyak 12 orang. Korban meninggal berjumlah 6 orang yakni :

1. Padlianur (50), swasta, Desa Sungai Pinang, Tambang Ulang, Tanah Laut.

2. Wahid (35), Pamangkih, Barabai, HST

3. Salaman ( 30), Pelaihari, Tanah Laut.

4. Inal ( 30), Pelaihari, Tanah Laut.

5. Imis (54 ), Desa Banama, Pulau Petak, Kapuas, Kalteng.

6. Nor Janah, (47), Desa Banama, Kecamatan Pulau Petak, Kapuas, Kalteng

Adapun korban luka – luka ;

1. Hamdah ( 50), Kandangan

2. Murnia Perempuan, Kendari

3. Arifin ( 35), Jawa Timur

4. Anang Suryadi (35), Sungkai

5. Asul (40), Batu Kajang

6. Isai (45), Kurau, Tanah Laut. *