KOTABARU, metro7.co.id – Bakal pasangan calon (Bapaslin) Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru, M Iqbal Yudiannoor – Surya Wahyudi menyatakan diri maju di Pilkada Kotabaru 2024.

Kepastian ini disampaikan kedunya saat jumpa pers di posko pemenangan, jalan Taman Melati, Desa Dirgahayu, Pulau Laut Utara, Minggu sore (12/5).

Kepada wartawan Iqbal mengatakan malam ini ia akan mendaftarkan diri ke KPU Kotabaru melalui jalur perorangan atau independen.

“Ini menjadi tonggak persatuan bagi masyarakat Kotabaru untuk membawa perubahan. Alhamdulillah kami mendapat restu dari keluarga besar kami dan masyarakat,” kata dia

“Ini kembalinya anak kandung Kotabaru, yang sekolah dan besar di Kotabaru ini, ayo kita mulai dari sini,” katanya

Iqbal mengaku cocok berpasangan dengan Surya Wahyudi, karena orangnya friendly dan tidak sombong.

“Ada kecocokan dan chemistry kami berdua, karena memilih pemimpin itu bukannya hari ini saja cocok, besoknya bubar,” ujarnya

Iqbal menambahkan kepemimpinnya nantu jika terpilih akan berbagi tugas, meringankan beban tugas bupati. Wakil itu kata dia punya peranan bukan hanya sekedar bamper.

Sosok Surya berlatar belakang kesehatan akan membantu program dalam bidang kesehatan. Surya sendiri menyatakan siap mendampingi Iqbal.

Alasan kenapa memilih jalur perorangan karena peluang dukungan partai kata Iqbal kecil, sedangkan masyarakat memintanya maju lewat jalur independen.

Sejauh ini Iqbal – Surya sudah mengumpul dukungan sebanyak 30 ribu yang akan diserahkan ke KPU.

Ketua KPU Kotabaru, Andi Muhammad Saidi mengatakan hari ini terakhir untuk pendaftaran untuk bapaslon melalui jalur independen.

Paslon yang sudah mengajukan sarat dukungan kata Andi pagi tadi yakni paslon Fatma Idiana dan Said Akhmad dengan dukungan sebanyak 27.940.

“Tadi dari timnya sudah menyerahkan syarat dukungan,” kata Andi. ***