Gerakan Sejuta Masker Jilid 2, Bank Kalsel Sumbang 25.000 Masker
TANJUNG, metro7.co.id – Upaya Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tabalong memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease (Covid-19) melalui gerakan satu juta masker jilid 2 mendapat dukungan dari berbagai pihak termasuk pihak perusahaan dan perbankan yang beroperasi di Tabalong, salah satunya Bank Kalsel.
Menurut Kepala Bank Kalsel Cabang Tanjung, Akhmad Riadi disela penyerahan bantuan masker kepada Pemkab Tabalong, Rabu (09/06/2021) hari ini pihaknya kembali menyerahkan bantuan sebanyak 25.000 lembar masker yang diserahkan langsung kepada Pemkab Tabalong di Lobby Kantor Setda.
Sejumlah bantuan tersebut berasal dari management Bank Kalsel Cabang Tanjung sendiri sebanyak 22.000 lembar dan dari Badan Permusyawarah Perbankan Daerah sebanyak 3.000 lembar.
Bantuan masker ini untuk mendukung gerakan satu juta masker jilid 2 yang dicanangkan oleh Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan pada bulan Maret tahun 2021.
Bantuan masker bersumber dari dana promosi Bank Kalsel sendiri, “Kami, berharap mudah-mudahan dengan adanya bantuan masker ini bisa mengurangi dan memutus mata rantai penyebaran Covid di Kabupaten Tabalong. Disamping itu kami memberikan bantuan internal untuk pegawai Bank Kalsel sebanyak kurang lebih 1000 masker,” terang Akhmad Riadi.
Sementarta mewakili Bupati Tabalong, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setda, H Yuhani, mengatakan, hari ini Pemkab Tabalong menerima bantuan masker dari Bank Kalsel sebanyak 22.000 lembar masker, dan Badan Permusyawarahan Perbankan Daerah sebanyak 3.000 lembar.
“Jadi, tercatat kemaren masker keseluruhan yang telah diterima jumlahnya sekitar 1.0250 lembar dukungan untuk gerakan satu masker jilid 2, dan sudah dibagikan untuk masyarakat sisanya ada sekitar 2.000 lembar, sedangkan permintaan dari sekolah-sekolah yang akan melaksanakan pembelajaran tatap sudah ada sekitar 9.000 lembar,” katanya.
Lanjut, pihaknya masih kekurangan 7.000 lembar, diharapkan kepada pihak perusahaan dan perbankan yang belum lengkap menyampaikan bantuannya untuk memenuhinya.
“Kami atas nama Pemkab Tabalong dan Satgas Gugus Tugas menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang sudah memberikan bantuanya,” pungkasnya.*