AMUNTAI, metro7.co.id – Pejabat (Pj) Bupati HSU Zakly Asswan menghadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Raya At-Takwa Amuntai.

Dalam sambutannya Zakly mengatakan, bahwa sudah selayaknya sebagai umat muslim melaksanakan peringatan maulid untuk lebih mengetahui sejarah kelahiran Nabi besar Muhammad SAW.

“Haruslah kita mengetahui sejarah, termasuk yang utama adalah sejarah Baginda Nabi Besar Muhammad SAW, agar kita lebih mengenal dan semakin mencintai,” ujarnya.

Selain itu, dengan dilaksanakannya Maulid Nabi Muhammad diharapkan menambah pengetahuan dan keimanan kepada Allah SWT.

Zakly meminta agar peringatan maulid ini agar dijadikan momentum untuk semakin mengamalkan akhlak-akhlak yang dimiliki oleh nabi Muhammad SAW dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

“Jangan sampai dimajelis ini cuma hadir saja, cuma mendengar ceramah atau sholawat saja, akan tetapi majelis ini diadakan untuk mengubah diri kita menjadi lebih baik, untuk lebih meniru akhlak dan budi pekerti Nabi Muhammad SAW,” katanya.

Adapun penceramah peringatan maulid tersebut adalah Habib Muhammad Bin Munzir Al Musawa. Dihadiri unsur Forkopimda, pejabat di lingkungan Pemkab HSU, para Habaib serta Alim Ulama. ***