AMUNTAI, metro7.co.id – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Hulu Sungai (HSU) Zakly Asswan menghadiri pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke-35 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) di Kabupaten Tapin, Sabtu (27/4/2024).

Zakly berpesan kepada kafilah HSU untuk senantiasa menjaga kesehatan dan nama baik Kabupaten HSU.

“Tampilkan yang terbaik, raih prestasi dan harumkan nama daerah HSU,” ucapnya.

Menurut dia, MTQ merupakan wadah untuk meningkatkan dan mengasah kemampuan para pencinta Qur’ani. Selain itu juga untuk mendongkrak semangat masyarakat dalam menanamkan Al-Qur’an dalam kehidupan.

“MTQ menjadi bagian dari pembinaan seni baca Al-Qur’an yang memberikan dorongan motivasi kepada masyarakat untuk membumikan Al-Qur’an, khususnya bagi masyarakat HSU,” katanya.

Diketahui MTQ Nasional tingkat Provinsi Kalsel ini dibuka Biro Kesra Setda Prov Kalsel Ir Ahmad Solhan mewakili Gubernur Kalsel H Sahbirin Noor.

MTQ Nasional ke-35 tingkat Prov Kalsel di Kabupaten Tapin ini digelar sejak 25 April sampai 2 Mei 2024. Kabupaten HSU sendiri mengirim 54 qari dan qariah terbaik dalam MTQ ini. ***