Halal Bihalal Lebaran, Bupati Sayed Jafar Alaydrus kembali Ingatkan Tetap Patuhi Prokes
KOTABARU, metro7.co.id – Pasca libur pasca lebaran panjang, Pemerintah Kabupaten Kotabaru Provinsi Kalimantan Selatan mengawali hari pertama kerja dengan Halal Bi Halal di halaman Kantor Bupati, Senin (9/5/2022).
Acara tersebut diikuti oleh seluruh ASN dan honorer dilingkup Pemkab Kotabaru bersama Bupati Kotabaru H Sayed Jafar Alaydrus, Wakil Bupati H Andi Rudi Latif, Sekretaris Daerah H Said Akhmad, Ketua TP PKK Hj Fatma Idiana, kepala SKPD juga para camat.
Menurut Bupati Sayed Jafar semua patut bersyukur tahun ini bisa melaksanakan puasa dan lebaran serta kegiatan lainnya setelah dua tahun tidak bisa mengadakan kegiatan karena adanya pembatasan akibat pandemi COVID-19.
Namun kata dia permasalah virus corona masih belum berakhir. Sekarang lanjut dia malah bermunculan virus-virus yang lain. Untuk itu ia mengingatkan tetap mentaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.
“Kita patut bersyukur hingga sekarang masih diberikan kesehatan sehingga bisa menjalankan puasa dan lebaran bersama keluarga,” ucap Bupati Sayed Jafar
Ia juga mengingatkan kepada semua pihak, bahwa dalam waktu dekat ini Kotabaru akan memperingati Hari Jadi Kotabaru ke-72, pada 1 Juni 2022.
“Jadi mari kita tampilkan produk- produk dari kecamatan pada pameran ekspo yang digelar agar bisa mengenalkan produk lokal kepada pengunjung. Sebab harus ada oleh-oleh sehingga perekonomian bisa berkembang,” kata dia
“Mudah mudahan pandemi COVID-19 ini benar benar berakhir sehingga perekonomian bisa maju dan berkembang,” katanya. ***