TANJUNG, metro7.co.id – Hari ke Tiga Turun ke Desa (Turdes) ke-9 Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor bersama rombongan tiba di Kabupaten Tabalong, Sabtu (5/8/2023).

Datang dengan menunggangi kendaraan trailnya H Sahbirin Noor atau sering akrab disapa Paman Birin bersama rombongannya itu disambut meriah oleh pelajar SMA Negeri 1 Tanjung dengan tari Natana.

Bertempat di SMA Negeri 1 Tanjung, dalam kesempatan itu Paman Birin meninjau langsung proses perekaman e-KTP. Proses perekaman ini dilakukan secara simbolis kepada siswa yang telah mencapai usia 17 tahun atau mendekati usia 17 tahun di SMAN 1 Tanjung serta penanaman pohon.

Di kesempatan itu pula, Paman Birin menyerahkan beberapa bantuan dari dana APBN Tahun 2023 yang diserahkan secara simbolis salah satu diantaranya berupa uang tunai Rp 229.250.000 untuk sarana dan prasarana pengolahan kopi kelompok tani Tekad Maju Desa Uwie, Kecamatan Muara Uya, Tabalong.

Dilanjutkan dengan menyerahkan bantuan untuk penurunan stunting dan pengendalian inflasi berupa sembako, makanan tambahan, penyerahan bantuan kesiapsiagaan bencana.

Paman Birin menyampaikan dalam sambutannya bahwa menjaga sungai adalah hal yang sangat penting bagi seluruh masyarkat banua. Sebab sungai itu menurutnya seperti ibu pertiwi.

“Yang namanya ibu pertiwi itu harus dijaga dan harus dipelihara sama dengan Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Paman Birin.

Misal tidak dipelihara dari membuang sampah ke sungai, kata Paman Birin dapat menimbulkan dampak negatif, jika sampah menumpuk dapat menyebabkan banjir. “Yang menjadi korban kita semua, kebanjiran,” terangnya. ***