TAMIANG LAYANG- Kalangan DPRD Kabupaten Barito Timur meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bartim, agar lebih cepat dalam merespon segala keluhan masyarakat, hal ini terkait dengan penyediaan air bersih. karena hingga saat ini masih ada beberapa yang ada di wilayah Bartim. mengalami kesulitan untuk memperoleh air bersih hanya untuk kebutuhan hidup mereka sehari-hari.
Oleh sebab itu lah Wakil Ketua II DPRD Bartim Raran. Amd meminta kepada Pemerintah Daerah agar adanya tindak lanjut untuk memfasilitasi dalam hal kebutuhan air bersih kepada para warga yang sangat membutuhkannya, khususnya di daerah perbukitan seperti ada beberapa Desa yang ada di wilayah Kecamatan Raren Batuah serta Patangkep Tutui dan wilayah lainnya sangat mengharapkan air bersih.
“Untuk memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari, karena air merupakan sebagai kebutuhan penting dalam kehidupan sehari-hari yang tidak bisa dipisahkan, oleh sebab itu lah pemerintah daerah perlu merespon dengan positif terhadap kendala masyarakat dalam hal kebutuhan air bersih. Selain itu juga kami pinta peningkatan sarana dan prasarana sangat mendukung dalam rangka peningkatan pembangunan Bartim untuk kedepannya agar lebih maju lagi,”ungkap Raran.
Selain itu juga penyedian air bersih adalah kebutuhan yang mutlak karena menyangkut hajat hidup orang banyak dan kebutuhan air selalu dipergunakan dalam segala aktivitas masyarakat, maka dari itu lah bagaimana upaya pemerintah agar masyarakat bisa dengan mudah memperolehnya. 
Raran juga menyarankan bagaimana upaya dari pemerintah agar dapat memikirkan fasilitas yang dibutuhkan oleh masyarakat, guna menunjang dan terwujudnya hajat hidup masyarakat, sehingga nantinya tidak ada lagi masyarakat yang kesulitan untuk mendapatkan air bersih. (metro7/ali/ji)