Helikopter BNPB Tiba Di Stadion, BPBD Tabalong Dapat Alat Baru
TANJUNG,metro7.co.id – Helikopter BNPB pembawa bantuan untuk korban banjir Tabalong dari BPBD Provinsi Kalsel sukses mendarat di Stadion Lapangan Sepak Bola Sarabakawa, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, Senin (8/2/2021) Pukul 12.30 WITA, kemudian Helikopter BNPB take off kembali Pukul 13.00 WITA.
Pendaratan helikopter tersebut dipiloti seorang bule serta membawa 9 penumpang dan mengangkut bantuan berupa 50 dus mie instant, 10 koli air minum, 3 selang dan satu buah mesin domping. Kemudian helikopter ini turut dikawal oleh anggota TNI.
Kepala BPBD Kabupaten Tabalong, Zaenuddin menyampaikan, datangnya helikopter ini, dalam rangka mengantar logistik dan mesin domping penyedot air untuk bencana banjir.
“Bantuan BNPB Provinsi Kalsel ini untuk korban banjir dan dalam rangka antisipasi banjir saat musim hujan di Tabalong,” ujar Zaenuddin.
Lanjutnya, Untuk mesin penyedot air yang baru tiba, nantinya akan digunakan diwilayah yang terkena banjir di Tabalong seperti Maluyung dan wilayah lainnya.
“BPBD Tabalong telah memiliki beberapa mesin diesel penyedot air, namun untuk kapasitasnya kecil. Nah kali ini bantuan yang tiba mesinnya berkapasitas lebih besar sehingga sangat membantu,” lanjutnya.****