HKN Ke-58 di Tabalong Diwarnai Senam Massal dan Lomba Mobil Hias
TANJUNG, metro7.co.id – Puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-58 tahun 2022 yang bertemakan, “Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku” dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Tabalong, Minggu (13/11) di Halaman Pendopo Bersinar Pembataan Tanjung.
Ratusan insan kesehatan dan masyarakat mengikuti senam massal.
Upacara HKN Ke-58 Tingkat Kabupaten Tabalong dipimpin Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda, Febriadin Hafiz.
Ia membacakan inti dari teks sambutan Menteri Kesehatan, Budi G Sadikin, terkait tema dipilih untuk menggambarkan bangkitnya semangat dan optimisme seluruh lapisan masyarakat seluruh rakyat Indonesia yang secara bersama, bahu membahu, dan bergotong royong dalam menghadapi situasi kesehatan dimasa Pandemi Covid-19.
“Sehingga masyarakat Indonesia dapat kembali beraktivitas dan produktif agar Indonesia kembali bangkit dan kembali sehat,” ujarnya.
Usai upacara dilanjutkan pemotongan tumpeng HKN Ke-58 oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda didampingi Kepala Dinas Kesehatan, H Taufiqurrahman Hamdie.
Rangkaian kegiatan selanjutnya penyerahan piagam-piagam penghargaan, peninjauan kegiatan Inovasi dan penyerahan berbagai hadiah lomba serta pelepasan peserta pawai mobil hias.