BARABAI, metro7.co.id – Ajang lomba Pendidikan Agama Islam (PAI) jenjang Sekolah Dasar (SD) tingkat Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) tahun 2020 ke-IV.

Tahun ini, mengingat masih dalam situasi pandemi Covid-19, maka digelar secara virtual, guna mencegah penyebaran.

Ada 6 cabang lomba, yakni, lomba azan, pidato PAI, puisi islami, musabaqah tilawatil Qur’an, hifzul Qur’an, dan khattil Qur’an.

Ketua panitia pelaksana, Miseransyah mengatakan, bahwa kegiatan ini hasil inisiatif dari guru agama se Kabupaten HST.

“Terimakasih, kepada guru agama se HST, Kadis Pendidikan, dan Kemenag yang sedari awal mensupport, baik segi moril ataupun materil,” kata Miseran.

Dia menjelaskan, 224 orang peserta yang mengikuti lomba itu adalah anak-anak berprestasi dari 50 sekolah perwakilan kecamatan di HST.

“Kami bertujuan memaksimalkan potensi anak-anak didik di HST, sehingga kami adakan lomba secara virtual ini,” jelasnya.

Sedangkan juri, lanjutnya, tentu orang yang telah melalangbuana, atau sudah mengusai dalam bidangnya.

Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam, Humaidi menilai positif kegiatan ini, sebab menjadi motivasi bagi anak-anak didik.

“Lomba semacam ini memberikan pengalaman, sekaligus penghargaan kepada para peserta didik yang ada di sekolah dasar,” ucapnya.

Dia berharap, acara seperti ini terus dilaksanakan, karena selain memotivasi, juga meningkatkan pembelajaran.

Hal senada juga diharapkan Kepala Dinas Pendidikan, Hj Chairiah, dia juga mendoakan para peserta didik selalu taat menjalankan ibadah sehari-hari.

“Semoga anak-anak ku menjadi anak saleh dan salehah,” harapnya.

Hari ini, puncaknya lomba, diserahkan piala dan penghargaan kepada peserta yang telah mendapatkan juara, di Aula Dinas Pendidikan, Selasa (6/10). *