KANDANGAN, metro7.co.id – Secara Daring, kegiatan asistensi tindak lanjut terhadap rekomendasi hasil evaluasi pelayanan publik 2019-2020 dibuka langsung oleh Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan (HSS) Syamsuri Arsyad, bertempat di ruang Media Center Setda HSS Kamis (12/11/2020)

Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka peningkatkan kualitas pelayanan publik di Kabupaten HSS pada aspek kebijakan, pelayanan, profesionalisme SDM, sarana dan prasarana.

Selain itu juga sistem informasi pelayanan publik, konsultasi dan pengaduan, serta inovasi pada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu HSS.

Pada kesempatannya, Wakil Bupati HSS sangat bersyukur dan terhormat diberikan kesempatan untuk menindaklanjuti kegiatan ini.

Wabup berharap kelemahan terhadap penyelenggaraan publik pada masing-masing SKPD di unit kerja terhadap aspek kebijakan pelayanan profesionalisme sumber daya manusia,

Sarana prasarana, sistem informasi pelayanan publik konsolitasi, dan pengaduan serta inovasi dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik di HSS bisa terus diperbaiki dan ditingkatkan,

Di samping itu agar Kemenpan RB terus melakukan pendampingan dan pengarahan dari awal, proses sampai evaluasi terhadap proses pelaksanaan Mall Pelayanan Publik di HSS.

Selain itu Wabup HSS juga menyampaikan Mall Pelayanan Publik ini terus berproses, dan dari beberapa perkembangan sampai saat ini sudah banyak yang ingin bergabung.

“Ini tentu menjadi sebuah respon yang luar biasa dan kita dari Pemerintah Daerah benar-benar ingin menyiapkan Mall Pelayanan publik ini,” ujar Wabup.

Sehingga itu menjadi kebaikan bagi masyarakat terutama dalam pelayanan di Kabupaten HSS.

Sementara itu, Aris Samson dari Kementerian PANRB menyampaikan, terkait tindak lanjut evaluasi Mall Pelayanan Publik berharap agar Bupati dan Wakil Bupati, mengawal kegiatan agar mencapai hasil yang maksimal.

Begitu juga dengan dukungan semua sektor baik Swasta, BUMN, BUMD saling bahu membahu dan semangat mendorong terkait Mall pelayan Publik ini.

Disamping adanya pembinaan dari Kementerian PANRB sebagai partner Pemerintah Daerah, sehingga bisa mencapai hasil yang Terbaik.

Kegiatan ini juga dihadiri Kepala Dinas Dukcapil HSS Bardamaini, Kepala Bagian ORPAD Setda HSS Auliya Sofi Azmi.

Kemudian dari Dinas PUTR HSS dan turut berhadir juga secara daring di tempat lain Kepala Dinas PMPTSP Hj Elyani Yustika. *