BARABAI, metro7.co.id – Hampir sepekan banjir melanda Hulu Sungai Tengah (HST) yang mengakibatkan lumpuhnya aktifitas warga masyarakat Bumi Murakata, Selasa (19/1).

Bantuan kemanuasian silih berganti berdatangan dari kabupaten HSS, HSU, Tabalong. Bahkan dari provinsi Kaltim dan Kaltim untuk kepada warga yang terdampak banjir.

Salah satu Babinsa Kodim 1002/Barabai Serka Aprizal Daitullah anggota Koramil Birayang bersama warga masyarakat Muara Rintis RT 5 RW 2 Kecamatan Batang Alai Utara melakukan penggalangan dapur umum yang diberikan kepada warga korban banjir.

Bantuan yang diberikan bersama relawan didistribusikan di Desa Arang Ani Kecamatan Hantakan.

Berupa obat-obatan, pakaian layak pakai dan Nasi bungkus sebanyak 150 buah kepada warga yang terdampak banjir.

“Menuju Desa Arang Ani harus berjalan kaki kurang lebih satu jam dari desa Alat, ini dikarenakan jalan terputus akibat terkikis banjir,” tutur Aprizal.

Lebih lanjut Aprizal menjelaskan pendistribusian yang ia lakukan bersama relawan ini untuk meringankan beban warga masyarakat yang terdampak langsung oleh banjir. ***