BARABAI, metro7.co.id – Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H Aulia Oktafiandi melantik 11 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemkab HST, di Pendopo Bupati, Rabu (3/1) pagi.

11 pejabat tersebut, yakni Kepala Disdag HST Irfan Sunarko, Kepala Diskominfo HST Darkuni, Kepala Disporapar HST M Ramadlan, Kepala PUPR H Syahidin, Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah HST Khairil.

Selanjutnya, Kepala Bappelitbangda HST Muhiddin, Kepala Perkim HST Dr Ir H Sa’dianoor, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan HST Muhammad Afni Hidayat, Kepala Dinas Pertanian HST Budi Satrya tanjung, Kepala Dinsos PPKB PPPA HST Drs H Syahbidin dan Kepala Dinkes HST dr Desfi Delfiana Fahmi.

Dalam sambutannya, Bupati HST, H Aulia Oktafiandi mengucapkan selamat kepada pejabat yang baru dilantik.

Ia mengimbau, kepada pejabat yang dilantik agar melaksanakan tugas dengan baik, bertanggung jawab dan memiliki rasa integritas yang tinggi dalam bekerja.

“Bagi pejabat yang baru dilantik, anda akan menghadapi berbagai macam tantangan. Namun kami minta, justru pelantikan di awal tahun ini memberikan semangat. Di awal tahun anda memimpin instansi dan akan membuat sebuah program, di akhir tahun nanti anda akan melihat hasilnya,” bebernya.

Ia berharap, semoga jabatan dan amanah yang telah diberikan itu menjadi sebuah ladang amal untuk menafkahkan segala usaha dan keringat, agar pembangunan di Kabupaten yang dicintai dapat betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Sekali lagi kami ucapkan selamat kepada para pajabat yang baru dilantik. Selamat menjalankan tugas, semoga apa yang kita cita-citakan bersama terwujud, hanya untuk masyarakat HST,” tutupnya.