AMUNTAI, metro7.co.id – Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Zakly Asswan menghadiri pelantikan 30 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) HSU periode 2024 – 2029, di Aula DR KH Idham Chalid Amuntai, Senin (5/8)

Hadir Ketua DPRD Kalimantan Selatan (Kalsel) H Supian HK, Sekretaris Daerah (Sekda) HSU Adi Lesmana, Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD HSU M Syarif, Forkompimda, Kepala SKPD dilingkup HSU serta tamu undangan.

Dikesempatan itu, Penjabat (Pj) Bupati HSU Zakly Asswan menyampaikan sambutan Gubernur Kalsel H Sabhirin Noor.

Zakly menyampaikan, ucapan selamat kepada seluruh anggota DPRD HSU yang baru saja dilantik dan mengucapkan sumpah/janji.

Zakly menyebut, Ini merupakan sebuah kepercayaan yang tentunya harus dijaga dan dipertanggungjawabkan dengan sebaik mungkin melalui kinerja yang optimal dalam menjalankan tugas dan fungsi sebagai wakil rakyat.

“Saya mengingatkan, dalam menjalankan tugas DPRD memiliki tiga fungsi utama yang saling berkaitan, yaitu fungsi pembentukan peraturan daerah, fungsi anggaran, serta fungsi pengawasan,” ingat dia.

DPRD juga diharapkan mampu menghasilkan peraturan daerah yang berpihak pada kepentingan rakyat dan mendorong kemajuan daerah.

Selain itu, fungsi pengawasan DPRD harus secara cermat dan objektif untuk memastikan pemerintahan berjalan sesuai dengan aturan dan aspirasi masyarakat.

“Selamat bekerja, semoga Allah senantiasa melindungi dan memberikan kekuatan kepada kita semua dalam melaksanakan jabatan yang diamanahkan,” cetusnya. ***