AMUNTAI – Ketua DPRD Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) H Sahrujani merasa sedih dengan banyaknya jumlah tindak pidana Narkotika di Kota Bertakwa Amuntai.

Disisi lain Sahrujani mengapresiasi atas kerja keras Polres HSU melalui Sat Reskoba Polres HSU. Namun, sebagai masyarakat, ia merasa prihatin dengan peredaran Narkoba di HSU ternyata semakin parah.

“Saya selaku masyarakat Kabupaten HSU merasa miris, meskipun ini bagus, tapi secara kenyataanya peredaran Narkoba di HSU masih marak,” Beber Sahrujani.

Ketua DPRD ini juga mengajak kepada pihak terkait untuk bahu membahu memberantas yang namanya Narkoba.

Dari sekian banyaknya pengungkapan kasus ini, diharapnya juga bisa dapat mengurangi peredaran narkoba di HSU.(metro7/mnr)