AMUNTAI, metro7.co.id – Polres Hulu Sungai Utara (HSU) Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar rapat koordinasi pengamanan Haul Guru Sekumpul ke-18 di Ruang Rupatama Polres HSU, Kamis (19/1).

Rakor itu dipimpin Kapolres HSU AKBP Moch Isharyadi Fitriawan, diikuti Pasi Ops Kodim 1001 HSU-BLG, Kasat Pol PP dan Damkar HSU, Kasi LLAJ Dishub Eva, para Kasat Polres HSU, para Kapolsek jajaran Polres HSU, Panitia Pelaksanaan Haul Guru Sekumpul ke-18 Ponpes Darul Ulum dan Perwakilan Relawan Kabupaten HSU.

Kapolres mengatakan, meskipun kegiatan pengamanan Haul Guru Sekumpul seperti ini telah diselenggarakan tahun ke tahun. Namun ia berharap hendaknya tidak menjadi rutinitas yang monoton sehingga mengurangi kepekaan terhadap ancaman, ketajaman, analisa, maupun prediksi dalam melakukan upaya preventif.

“Hal penting menjadi fokus bersama adalah senantiasa melakukan koordinasi, keterbaharuan informasi serta mengikuti perkembangan terkini terhadap dinamika lingkungan yang yang berkembang.” Pungkas Kapolres HSU.

Diketahui Haul Guru Sekumpul ke-18 di Desa Kembang Kuning, Kecamatan Amuntai Tengah, tepatnya di Ponpes Darul Ulum akan digelar pada 25 Januari 2023. ***