AMUNTAI – Tiga personil dan dua Aparatur Sipil Negara (ASN) di Polres Hulu Sungai Utara (HSU) mendapat penghargaan Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan. Selasa (26/11).

Ketiga anggota Polri dan dua ASN ini adalah, Bripka Yudi, Bripkan Irma Fitria, Bripka Dwi Hartono, Iwan Fajerianor dan Rudiansyah.

Pada Upacara pemberian Reward yang mengambil tempat di Halaman Mapolres HSU itu, Kapolres mengucapkan, terimakasih atas prestasi yang telah diraih.

Dikesempatan tersebut yang dihadiri Wakapolres HSU, para PJU Polres HSU, para Kapolsek Jajaran dan Kasi Polres HSU, seluruh Bintara dan ASN Polres HSU, Kapolres meminta kepada personil untuk bisa mengikuti jejak positif anggota yang mendapat reward.

“Contohlah kegiatan positif yang dilakukan oleh personil Polres HSU ini.” Tandasnya.

Diketahui, Bripka Yudi mendapat reward karena telah menjuarai Body Contest dari tingkat wilayah, nasional sampai dengan menjuarai Se Asia, Bripka Irma Fitria mendapat reward sebagai personil yang memiliki respon tercepat dalam menanggapi keluhan masyarakat.

Sedangkan, Bripka Dwi Hartono telah berhasil membina Polisi Cilik Banua (PCB) Polres HSU yang menang pada beberapa kejuaraan.

Kemudian Iwan Fajerianor dan Rudiansyah berhasil membina drum band kabupaten HSU hingga mendapatkan apresiasi dari KONI serta Pemkab HSU. (metro7/mnr).