AMUNTAI, metro7.co.id – Sebanyak 1542 personil Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan (Kalsel) diterjunkan untuk membantu pengamanan pemilu 2024.

Kepala Satpol PP dan Damkar HSU Asikin Noor melalui Kabid Linmas dan Damkar Barkat Syahrul Kalam mengatakan, bahwa tadi pagi Selasa (13/2) dilaksanakan apel siaga Satlinmas desa/kelurahan lingkup Kabupaten HSU di halaman Kantor Pemkab setempat.

Apel itu dihadiri Pj Bupati HSU Zakly Asswan, Sekretaris Daerah HSU Adi Lesmana, Kepala Satpol PP dan Damkar dan jajaran, serta para tamu tamu undangan.

Apel siaga tersebut diikuti 219 linmas desa, yang mana masing-masing desa 2 perwakilan linmas, total ada 436 peserta.

Usai melaksanakan apel lanjut Barkat, para Linmas ini langsung bergerak untuk melaksanakan tugas di TPS kelurahan/desa masing-masing di HSU hingga berakhir perhitungan dan pemungutan suara.

Dia berpesan kepada linmas yang bertugas agar senantiasa menjaga kesehatan, dan menjaga sikap dalam menjalankan tugas dengan baik, dalam upaya mendukung pemilu 2024 yang aman, damai, dan sukses.

“Jaga kesehatan, laksanakan tugas dengan maksimal dengan harapan pemilu dapat berjalan dengan lancar,” katanya. ***