AMUNTAI, metro7.co.id – Sebanyak 86 pejabat eselon III dan IV dilingkup Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) Kalimantan Selatan (Kalsel) dilantik dan diambil sumpah jabatan.

Acara itu dipimpin langsung Penjabat (Pj) Bupati HSU Zakly Asswan di Aula DR KH Idham Chalid Amuntai, belum lama ini.

Pada momen pelantikan itu, Zakly meminta kepada seluruh pejabat yang dilantik untuk menjalankan amanah dengan baik.

Dan apa yang sudah diterima patutnya harus disyukuri dengan cara meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di HSU.

“Kepada pejabat yang baru dilantik agar meningkatkan kinerja lebih baik dengan secara profesional terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Zakly.

Zakly berharap pelantikan dan pengambilan sumpah ini akan membawa kebaikkan bagi HSU. “Mudah-mudahan tempat kita di HSU ini menjadi berkah,” cetusnya.

Adapun pejabat yang dilantik yakni, pejabat administrator 43 orang, pengawas 35 orang, fungsional 6 orang. Dikesempatan yang sama juga dilakukan pelantikan anggota dua orang anggota BPD antar waktu Desa Pawalutan dan Banua Hanyar