TANJUNG, metro7.co.id – Bupati Tabalong H Anang Syakhfiani hari ini Selasa (19/01/2021) melepas keberangkatan rombongan Dewan Pengurus Kabupaten Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (DPK. IKAPTK) Tabalong untuk menyalurkan bantuan bagi masyarakat korban banjir di Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

Rombongan yang terdiri para pengurus dan anggota IKAPTK juga melibatkan UPBS Bara.

Turut berhadir diacara pelepasan rombongan ini Wakil Bupati Tabalong, H Mawardi serta Sekretaris Daerah.

Ketua DPK IKAPTK Tabalong, Arianto mengatakan, pihaknya bersama-sama seluruh anggota Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan bersama-sama urunan menghimpun dana untuk dibelikan sembako dan disumbangkan kepada para korban musibah banjir di Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

“Kami juga didukung dan support UPBS Bara yang telah mengerahkan personel dan satu unit mobil tangki untuk kami bersama-sama melaksanakan bakti sosial membersihkan pasilitas-pasilitas umum seperti tempat -tempat ibadah,” katanya.

Dalam pelaksanaan kegiatan bakti sosial disana pihaknya akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

“Barang-barang logistik yang kami bawa diantaranya perlengkapan tidur, bahan makanan, bahan bakar minyak dan sejumlah kendaraan roda dua jenis trail sebagai sarana untuk memberikan bantuan di desa- desa terpencil atau desa yang sulit dijangkau dengan kendaraan roda 4,” imbuhnya. *