BANJARBARU, metro7.co.id – Ikatan motor Indonesia (IMI) Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar rapat kerja provinsi (RakerProv) yang terpusat di sekretariat IMI Kalsel, Jalan Mistar Cokrokusumo, Sungai Besar, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan. RakerProv IMI Kalsel diantaranya, menyiapkan berbagai kegiatan terutama agenda kerja tahun 2021.

Ketua IMI Kalsel Edy Sudarmadi di sela kegiatan mengatakan, rapat kerja yang didukung 52 klub otomotif di Kalsel itu merupakan agenda terakhir pada kepengurusan IMI Kalsel.

Dengan sisa waktu enam bulan kepengurusan IMI Kalsel, pihaknya tetap merencanakan beberapa kegiatan yang menyesuaikan dengan kondisi dan menyiapkan Musprov di tahun 2022.

Menurut Edy disamping itu juga IMI Kalsel telah menyiapkan atlet menuju pekan olahraga nasional 20 tahun 2021 Papua dengan target mampu meraih prestasi.

“Kita akan menyiapkan Musprov untuk tahun 2022 mendatang, selain itu juga IMI Kalsel menyiapkan atlet untuk PON Papua,” ujar Edy, Senin (5/6/2021).

IMI Kalsel menyiapkan 4 orang atlet untuk berlaga di PON 20 Tahun 2021 di Papua, latihan rutin juga dilaksanakan setiap hari, pagi dan sore di JPOK ULM Banjarbaru dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan. ***